© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PENGEMBANGAN MODEL TRANSPORTASI SEIMBANG (BALANCE) DENGAN MODIFIED DISTRIBUTION (MODI) DENGAN ORDO 5X5 BERBASIS ANDROID
Penulis
DWI ANDHIKA PUTRA
Pembimbing : Yuliani Indrianingsih, ST., M.Kom - Dwi Nugrahenny, S.Kom., M.Cs

ABSTRAK :
Tidak adanya teknik pemeriksaan yang cepat dalam pembelajaran Model Transportasi dengan menggunakan metode Modified Distribution sering kali membuat proses pembelajaran menjadi kurang efisien dan efektif. Untuk dapat menggunakan metode Modified Distribution (MODI) ini, pertama harus dicari terlebih dahulu Solusi Awal pada Model Transportasi. Pencarian solusi awal pada Model Transportasi ini menggunakan metode Northwest Corner lalu kemudian dilanjutkan dengan pencarian solusi optimal dengan menggunakan metode Modified Distribution (MODI). Sebelumnya metode Modified Distribution (MODI) ini telah dibangun menjadi sebuah aplikasi berbasis desktop oleh Wahyu Sofyanti Dewi (2015), namun pada aplikasi tersebut mempunyai batasan masalah hanya untuk perhitungan solusi optimal pada model transportasi dengan ordo 3X3 saja. Pada aplikasi tersebut juga terdapat saran-saran bagi developer yang ingin mengembangkan aplikasi tersebut, yaitu membuat tampilannya menjadi lebih menarik pada perhitungan Modified Distribution (MODI) diperluas menjadi ordo m x n (misal 5X5), dengan menambahkan beberapa contoh kasus dalam program untuk dijadikan panduan bagi user dalam menyelesaikan kasus-kasus yang berkaitan dengan riset operasi, yang terkait dengan perhitungan biaya optimal menggunakan metode Modified Distribution (MODI) di kelas. Dalam Skripsi ini akan dikembangkan sebuah aplikasi Modified Distribution (MODI) menggunakan metode Northwest Corner untuk perhitungan solusi awal dan metode Modified Distribution (MODI) dengan ordo matriks 5X5 untuk perhitungan solusi optimal yang akan diterapkan pada android yang berjalan pada sistem operasi minimal API 15: Android 4.0.3 (Ice Cream Sandwich). Aplikasi Modified Distribution (MODI) mempunyai tampilan yang menarik, memberikan kemudahan dalam akses informasi, dan menghasilkan hasil yang akurat, hasil ini diperoleh melaluli pengujian dengan nilai rata-rata 83,77%. Kata kunci: Model Transportasi, Northwest Corner, Modified Distribution (MODI).


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : DWI ANDHIKA PUTRA
NIM : 13030014
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024